Bagi pengguna internet pasti sudah tidak asing lagi dengan captcha, terutama saat akan membuat komentar di forum. Namun, gara-gara Google di tahun 2015 nanti Anda tidak akan lagi melihat captcha.
Seperti yang dilansir oleh Daily Mail (03/12), Google telah membuat sebuah uji verifikasi baru untuk menggantikan captcha dengan konsep yang sama sekali berbeda. Seperti yang kita tahu, captcha yang ada saat ini mengharuskan netizen untuk memasukkan huruf atau angka pada kotak untuk proses verifikasi.
Nah, sistem uji verifikasi baru yang dibuat oleh Google tersebut tidak lagi menggunakan huruf atau angka melainkan hanya mengharuskan netizen membubuhkan tanda centang atau memadupadankan gambar. Cara beru ini diharapkan bisa memudahkan netizen saat ingin memasukkan komentar ke website, membeli tiket, atau melakukan registrasi ke beberapa media sosial.
Vinay Shet selaku produk manajer Google menyatakan bila uji verifikasi baru itu akan disebut dengan istilah 'No Captcha reCaptcha'. Lewat blog Google Security, Shet juga menambahkan bila 'No Captcha reCaptcha' memungkinkan Google untuk langsung menanyai pengguna apakah dia 'robot' atau bukan tanpa harus melalui cara yang rumit, seperti memasukkan kode tertentu.
Captcha memang sudah bertahun-tahun digunakan sebagai alat untuk membedakan manusia dan robot internet 'bot' yang mencoba mengakses sebuah website.
Para pakar internet pun telah lama mencari cara paling sederhana untuk merubah captcha agar lebih efisien dan tidak mempersulit pengguna saat mencoba untuk berinternetan. Google sendiri berencana untuk merilis uji verifikasi baru itu di tahun 2015 nanti.
Berarti tahun 2015 akan menjadi akhir perjalanan captcha, setelah 14 tahun menemani internet dunia. Ya, captcha pertama kali dikembangkan untuk dunia maya di tahun 2000.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar